Rabu, 03 Agustus 2011

Home » » Resep Camilan

Resep Camilan

Resep Tahu Berontak Crispy : Kreasi Menu dari Tahu

Bahan Membuat Tahu Berontak Crispy :

  • 10 buah tahu kuning, kerok bagian tengah tahu

tahu  Bahan Isian Tahu Berontak Crispy :

  •   1 buah wortel, potong dadu kecil 
  •   3 btg daun bawang, iris halus’
  •   1/2 bungkus rayco rasa ebi
  •   50 gram daging sapi giling
  •   Sisa tahu

Bahan Bumbu Halus Tahu Berontak :

  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ebi, rendam dalam air panas, tiriskan
  • 1 sdt lada
  • 2 sdt garam

Bahan Pelapis Tahu Berontak :

  • 100 gram tepung terigu segitiga biru
  • 1/4 lada
  • Garam secukupnya
  • 150ml air

Cara Membuat Tahu Berontak :

  1. Tumis bumbu halus hingga harum, kemudian masukkan wortel dan daging sapi giling, masak hingga wortel layu dan daging berubah warna.
  2. Masukkan daun bawang, sisa tahu dan rayco rasa ebi, masak hingga matang.
  3. Masukkan isian ke dalam tahu yang dikerok, kukus hingga tahu menjadi matang dan padat, diinginkan.
  4. Celupkan tahu isi kedalam pelapis, goreng hingga tahu kecoklatan.Sajikan

Untuk 10 buah

=================================================================================================================

 

Camilan Praktis Ala Resto : Resep SPRING ROLL ISTIMEWA

Bahan Spring Roll Istimewa:

  • 20 lbr kulit spring roll/kulil lumpia, siap pakai
  • 600 gr minyak goreng

Isi Spring Rol Istimewa:

  • 2 sdm magarin
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 150 gr udang, cincang spingroll
  • 150 gr cumi, iris dengan bentuk korek api
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm gula pasir
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air.

Cara Membuat Spring Roll Istimewa:

  1. Panaskan magarin, tumis bawang putih hingga harum, masukkan udang, cumi, masak hingga udang berubah warna. Tambahkan saus tiram, garam, merica bubuk, gula pasir, dan minyak wijen, aduk sampai rata. Kentalkan dengan maizena, masak sebentar, angkat.
  2. Ambil 1 lembar kulit spring roll/kulit lumpia, bentangkan. Letakkan pada bagian tengahnya, 1 sdm isi, lalu gulung bentuk amplop.
  3. Goreng dalam minyak panas hingga berwarna kuning keemasan, angkat. Sajikan dengan sambal botolan.


Untuk 6 porsi

 

=================================================================================================================

Bakwan Sayur Asam

Bahan Untuk Bakwan Sayur Asam:

  • 100 gram wortel, potong korek api
  • 50 gram tauge bakwa
  • 100 gram wortel, potong halus
  • 100 gram ayam cincang
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 6 sendok makan tepung terigu 
  • 2 butir telur
  • 50 ml air
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:

  • 3 siung bawang putih
  • 2 butir bawang merah
  • 1 sendok teh ketumbar 
  • 2 cm kunyit
  • 1 sendok teh garam

Cara Membuat Bakwan Sayur Asem:

  1. Aduk semua bahan lalu tambahkan bumbu halus, sementara itu panaskan minyak goreng.
  2. Celupkan sendok sayur dalam minyak, lalu masukkan adonan bakwan.
  3. Goreng lalu lepaskan, ulangi hingga bahan habis.

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Populer

 
Diberdayakan oleh Blogger.

Translate

mau pinter

membuat blog atau website? klik saja di sini

© Copyright 2011. All Right Reserved by Pondok Pengetahuan | Designed by Free Blogger Templates | Premium Wordpress Themes | Coupons Code | Free Icons